Sulut– Ketua Komisi I DPRD Sulut, Braien Waworuntu mengingatkan kepada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk memperhatikan Visi-Misi Gubernur dan Wakil Gubernur Terpilih, Yulius Selvanus dan Victor Mailangkay dalam melakukan perumusan kebijakan-kebijakan.
Hal itu disampaikan oleh Legislator Dapil Minahasa-Tomohon ini saat rapat dengan pendapat (RDP) Komisi I DPRD Sulut bersama Biro Organisasi Provinsi Sulut, Senin (10/02) bertempat diruang komisi I DPRD.
“Perlu diingatkan, perumusan kebijakan harus dapat memperhatikan visi-misi gubernur dan wakil gubernur terpilih,” ujarnya.RDP yang dihadiri langsung Kepala Biro Organisasi Provinsi Sulut Flora Krisen, Politis Partai NasDem ini mengatakan, hal pertama yang dilakukan Gubernur terpilih setelah dilantik adalah melakukan evaluasi dan penggantian pejabat struktural di Provinsi Sulut.
“Saya dengar dari pak gubernur, tugas pertama ia masuk setelah dilantik adalah bersih-bersih organisasi. Yang baik dipertahankan, dan yang tidak baik akan disingkirkan,” ungkap Braien.
Turut hadir dalam RDP tersebut, Anggota Komisi I Henry Walukow, anggota Hillary Tuwo, anggota Muliadi Paputungan, dan pejabat struktural Biro Organisasi Provinsi Sulut.