Talaud, detikawanua.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kepulauan Talaud melakukan pengundian nomor urut pasangan calon (Paslon) untuk pemilihan Bupati (Pilbup) Kepulauan Talaud 2024.
Sebelum pencabutan nomor urut, KPU Talaud terlebih dahulu melakukan pencabutan nomor antrean, setelah melakukan pencabutan hasilnya pasangan yang diusung (PDIP) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, Welly Titah dan Anisa G. Bambungan mendapatkan nomor urut 3.
Pengundian dan penetapan nomor urut Calon Bupati dan Wakil Bupati Kepulauan Talaud dilaksanakan di Aula (KPU) Kepulauan Talaud pada Senin (23/9).
“Paslon Bupati Welly Titah dalam sambutannya setelah pengundian nomor urut menyampaikan, banyak yang bilang kalau saya tidak mampu untuk memimpin daerah ini dan juga tidak mampu untuk berbicara, ujar Welly (23/9/2024).
Tapi semua bukan hanya karena omongannya yang besar untuk jadi pimpinan, tapi semua perlu bukti dan tindakan yang nyata, tidak ada guna banyak bicara tapi tidak ada bukti yang nyata.
“Sukses itu bukan dilihat dari omongan, tapi dari cara, bagaimana dia menghidupi keluarga dan lingkup pekerjaan, Itulah orang berhasil,” ujarnya
Sambungnya Welly Titah, masyarakat Talaud memerlukan seorang pimpinan yang mampu bekerja untuk menyelesaikan semua permasalahan daerah ini, bukan pimpinan yang banyak bicara tapi kinerjanya dan bukti tidak ada.
Dengan hasil pengundian yang didapatkan oleh Paslon nomor urut 3, Welly Titah-Anisa G. Bambungan merasa bersyukur dan sesuai dengan apa yang diharapkan.
“Karena angka tiga bisa membawa keberuntungan untuk kami,” pungkasnya.