Sulut, detiKawanua.com – Merasa bersyukur dan bahagia bisa bersama-sama keluarga besar Pengurus Provinsi (Pengprov) Gabungan Bridge Seluruh Indonesia (Gabsi) Sulut pada Senin (30/12/2019) siang tadi di ‘Rumah Kita’ Gedung Bridge Center Henky-Eddy Manado di Kompleks Stadion Klabat, oleh Ketua Umum Pengprov Gabsi Sulut, Joune Ganda,SE (JG) dalam momentum perayaan Ibadah Natal yang dirangkaikan dengan pembukaan pertandingan Christmas Bridge 3-Bidding 2019 dan diikuti jajaran anggota pengurus, atlit Bridge se-Sulut beserta keluarga.
“Rasa syukur kepada Tuhan serta bahagia, karena kita sebagai keluarga besar Bridge Sulut harus bersyukur telah diperlengkapi dengan janji-janji Tuhan,” terang Joune.
Dirinya yang juga merupakan Calon Bupati Minahasa Utara (Minut) itu meminta agar seluruh pengurus dan atlit bridge untuk terus berprestasi, baik ditingkat nasional maupun internasional.
“Sebab, Brigde merupakan salah satu cabang olahraga yang banyak mendulang prestasi nasional maupun internasional. Cabang olahraga Bridge di Sulut telah mengakar dan terus tumbuh subur dan berkontribusi bagi pertumbuhan Brigde Indonesia,” tambahnya seraya mengatakan bahwa dengan bekal olahraga turun temurun itu, seharusnya Sulut dapat menjadi barometer perkembangan Brigde di Indonesia.
“Saya dapat katakan, dalam darah setiap orang Sulut mengalir kemampuan dan hobby olahraga permainan Bridge,” tandas owner Raewaya Group itu.
Diketahui untuk jenis pertandingan yang dilaksanakan Pengprov Gabsi Sulut, yakni pertandingan beregu dan individual untuk umum dan pasangan untuk pelajar. (Mild70/tim)