Example floating
Example floating
SULAWESI UTARA

Dekab Setujui Ranperda Perubahan RPJMD

×

Dekab Setujui Ranperda Perubahan RPJMD

Sebarkan artikel ini

Sidang Paripurna penetapan Perda RPJMD.
Talaud, detiKawanua.comDekab Kepulauan Talaud, akhirnya menyetujui Ranperda RPJMD untuk ditetapkan menjadi Peraturan Daerah, dalam paripurna yang dilaksanakan, Senin (5/2).
Lima fraksi di dekab yakni Demokrat, Golkar, PDI – P, Gerindra, Paegab Ampera  yang memberikan pendapat akhir terhadap hasil pembahasan tingkat 1 antara lintas komisi dan pihak eksekutif, menyatakan menerima dan menyetujui Ranperda ditetapkan jadi Perda.
“Kami dari Fraksi Golkar menyatakan menerima perubahan RPJMD untuk ditetapkan menjadi Peraturan Daerah (Perda),” ujar Richard Mahole SH MH, juru bicara Fraksi Partai Golkar sebagai pembicara pertama.
Kemudian secara berturut-turut, empat fraksi lainnya melalui juru bicara masing-masing menyampaikan persetujuannya.
Dalam kesempatan menyampaikan sambutannya, Plt Bupati Petrus Simon Tuange memberikan apresiasi atas kinerja dekab sembari berharap terus terjalinnya sinergitas antara Ekselutif dan Legislatif.
“Terima kasih dan semoga kedepan sinergitas yang ada, akan semakin kuat terjalin demi gerak cepat pembangunan Tanah Porodisa,” ucap Tuange. (RhojakFM)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *