Example floating
Example floating
SULAWESI UTARA

Koramil Tabut Bentuk Poktan Taro di Tabukan Utara

×

Koramil Tabut Bentuk Poktan Taro di Tabukan Utara

Sebarkan artikel ini
Suasana Pembentukan Poktan Taro, Kamis (04/02). /Ist

Sangihe, detiKawanua.com – Dalam rangka kemanunggalan dengan masyarakat, terutama yang berada di daerah kepulauan, Koramil 1301-07/Tabut membentuk satu kelompok tani (Poktan).

Menurut Danramil 1301-07/Tabut Kapten Inf Pither Masinna, pembentukan kelompok tani yang diberi nama TARO ini, didukung sepenuhnya oleh Kapitalau Desa Tarolang Kecamatan Tabukan Utara.

“Kelompok tani ini hasil kerja sama Koramiil Tabut dengan BP3K dan Penyuluh Pertanian dari Dinas Pertanian Sangihe dan Kapitalau Desa Tarolang,” ujarnya, Kamis (04/02).

Pembentukan ini juga dihadiri oleh Bati Bung Kecamatan Nusa Tabukan Pelda Nofri Londo, Babinsa Desa Tarolang Sertu Yaya Dandel selaku pendamping Poktan, Kordinator BP3K JA Londok SST, PPL, Ibu Ostapin Marasut, Kapitalaung Kampung Tarolang JP Manumpil dan 10 orang anggota Poktan Taro Desa Tarolang. (**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *