Manado, detiKawanua.com – Bertujuan membina ketahanan fisik serta membudayakan berolahraga sepeda di jajaran bagi para prajurit di jajaran Korem 131/Santiago Manado, maka melalui Danrem Brigjen TNI Joseph Robert Giri memimpin langsung ajang “Fun Bike” pada Jumat, (21/09) yang mengikutsertakan Kasrem Rudolf T. S Manoppo, para Kepala Seksi dan Pamen beserta seluruh anggota, dengan route start dari Kota Manado ke lokasi finish di Kantor Kodim 1310/Bitung yang menempuh waktu 1 Jam 45 Menit.
Adapun Fun Bike yang telah menjadi agenda kegiatan rutin mingguan itu oleh Danrem Giri berharap, giat tersebut tidak hanya diikuti peserta dari jajaram Korem 131/Stg saja namun, terbuka untuk umum terlebih khusus bagi masyarakat yang ada diseputaran Kota Manado maupun sekitarnya.
“Masyarakat bisa ikut ambil bagian dari kegiatan ini. Kan berolahraga sepeda, sangat penting demi menjaga stamina kesehatan tubuh,” ujar Jenderal Bintang Satu itu.
(1s70/Penrem 131/Stg)