Jurnalis Boltim berbagi Takjil untuk warga.
Boltim, detiKawanua.com – Dua pekan usai bulan suci Ramadhan kita tunaikan. hari ini sejumlah wartawan biro kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), gelar bagi-bagi takjil kepada warga untuk berbuka puasa.
Ini salah satu bentuk atau solidaritas wartawan (awak media-red) guna menyambung, menjalin tali silaturahmi bagi warga khusunya di Kabupaten Boltim yang sama kita cintai ini.
“Kita lakukan hal positif ini, bukan karena sesuatu namun semata menjalin tali silaturahmi yang timbul dari solidaritas kita selaku pewarta dan kontrol sosial masyarakat,” ucap Randi Manangin Harian Bolmong Raya biro Boltim bersama Chindi Limo.
Senada dikatakan,l Agung Mokodompit Boganinews.com, bahwa salah-satu bentuk kepedulian kita kepada sesama yakni berbagi rezeki walaupun hanya dalam skala kecil-kecilan.
“Bukan seberapa jumlah banyaknya atau kurangnya, tetapi bagaimana kita belajar berbagi rezeki untuk orang lain apalagi di bulan Ramadhan seperti ini,” terang Agung ikut diiyakan Gunawan Paputungan, Harian Kawanua Post.
Lanjut dituturkan Fery Sawilan PilarAktual.com, hati kita tergerak melakukan bagi takjil timbul karena niat. Jadi, tidak ada dorongan dari siapapun.
“Ini solidaritas wartawan biro Boltim. Jika kita punya kelebihan rezeki maka berbagilah kepada sesama. Kita wajib mensyukuri nikmat yang diberikan Tuhan dengan cara berbagi. Apa terlebih di bulan suci Ramadhan seperti ini. Dengan niat baik, pasti berakhir dengan kebaikan pula. Kami tak berharap pujian. Insya Allah kita lakukan menjadi berkah,” tutur Fery ikut diaminkan Mufid Fares.
Ini nama wartawan biro Boltim, serta medianya yang melakukan bagi takjil:
Randi Manangin, Harian Bolmong Raya
Rendi Korompot, Media Totabuan
Vendi Lera, Tribun Manado
Topan Mamonto, Koran Manado
Romel Woran, Indo Post
Agung Mokodompit, Boganinews.com
Rijki Palengkahu, Topik BMR.com
Fery Sawilan, PilarAktual.com
Hikma Pratama Isini, Formakindonews.com
Chindi Limo, Mongondow.com
Rahman Igirisa, Kabarpost.com
Mufid Fares, detiKawanua.com
(Fidh)