Example floating
Example floating
MINAHASAMINAHASA SELATANNASIONAL

Ban Liow Raker Komite II DPD RI Dengan MenHub

×

Ban Liow Raker Komite II DPD RI Dengan MenHub

Sebarkan artikel ini

Minsel, detiKawanua.com – Bertempat di Gedung DPD RI, Kompleks Parlemen Senayan Jakarta, Komite II DPD RI melaksanakan Rapat Kerja (Raker) dengan Menteri Perhubungan (MetHub) RI Budi Karya Sumadi. Rabu (19/02) lalu.

Dalam Raker yang dipimpin Ketua Komite II DPD RI Yorrys Raweyai, Menteri Perhubungan RI Budi Karya Sumadi memaparkan program kerja Kementerian Perhubungan RI Tahun 2020.

Didampingi jajaran Pejabat Teras Eselon I dan II Kementerian Perhubungan RI, Budi Karya Sumadi menjelaskan Renstra, alokasi anggaran, prioritas kegiatan bidang perhubungan darat, laut dan udara.

Dalam Raker tersebut, Anggota DPD RI Daerah Pemilihan Provinsi Sulawesi Utara Ir. Stefanus Ban Liow, mengingatkan kepada Menteri Perhubungan RI akan usulan program strategis sektor perhubungan dalam rangka menunjang pariwisata di Provinsi Sulawesi Utara.

“Hal ini suatu konsekwensi dengan ditetapkan KEK Likupang Pariwisata sebagai lokasi destinasi pariwisata super prioritas.maka harus ditindak lanjuti dengan baik,” ucap Steva sapaan Stevanus Ban Liow.

MenHub RI Budi Karya Sumadi mencatatkan sejumlah program/kegiatan tahun 2020, seperti pembangunan infrastruktur mendukung pariwisata super prioritas KEK Likupang, mendukung pembangunan wilayah perbatasan dan daerah tertinggal.

Budi Karya Sumadi menyebut dialokasikan pengadaan dan pemasaran perlengkapan jalan dan replacement pembangunan fasilitas pelabuhan Miangas. Selain secara lisan, tetapi juga Senator Liow menyerahkan tertulis usulan program strategis perhubungan yang diperolehnya dari pemerintah dan kelompok masyarakat ketika Kunker di daerah dalam rangka menginventarisasi aspirasi dan kepentingan daerah di pusat.

Senator Liow berdarah Minsel, Amurang Rumoong Bawah , mengakui pada medio Desember 2019 ia menemui dan pertemuan dengan Kadis Perhubungan Daerah Provinsi Sulut Dr Lynda Wantania, Msi bersama jajarannya sehingga banyak mendapat masukan. (Vandytrisno/ML)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *