Sulut – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) menetapkan jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pada Pilkada 2024 berjumlah 1.950.484 pemilih di seluruh 15 Kabupaten/Kota Provinsi Sulut.
Penetapan jumlah DPT tersebut diputuskan pada Pleno Terbuka Rekapitulasi DPT Pemilihan Kepala Daerah Serentak Tahun 2024 Tingkat Provinsi Sulawesi Utara , Minggu (22/09) bertempat di Four Points by Sheraton Manado.
Pleno DPT dipimpin langsung Ketua KPU Sulut Kenly Poluan, didampingi Anggota Salman Sailangi, Meidy Tinangon, Awaluddin Umbola dan Lanny Pintu, yang dihadiri Bawaslu Provinsi Sulut, Saksi Calon, perwakilan pemerintah dan insan pers.
Ketua KPU Sulut Kenly Poluan menyampaikan, KPU Sulut telah menetapkan dan akan membuat Surat Keputusan penetapan jumlah Pemilih pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur berjumlah 1.950.484 pemilih, dengan rincian 983.484 pemilih Laiki laki dan 967.000 pemilih perempuan.
“Ini tentu kami akan tetapkan dengan keputusan KPU dan kami akan umumkan kepada publik. Dan teman-teman Panitia Pemungutan Suara (PPS) akan mensosialisasikan di masing-masing kelurahan/desa, dan juga termasuk diumumkan di laman KPU kabupaten/kota dan KPU Provinsi,” jelas Kenly saat diwawancarai.
Lanjut Kenly, setelah penetapan DPT, KPU akan melakukan tahapan Daftar Pemilih Tambahan (DPTB) atau Pindahan untuk mengurus pemilih yang nantinya akan memilih di Tempat Pemungutan Suara (TPS) tujuan disebabkan tidak dapat memilih di TPS dimana pemilih tersebut terdaftar.
“Setelah DPT kami akan melakukan tahapan DPTB. pemilih DPTB di susun berdasarkan pemilih DPT, karena pemilih tersebut pada hari pelaksanaan pemilihan bertugas atau ada kegiatan di luar daerah sehingga mereka tidak dapat memilih di TPS asal,” jelasnya.
Kemudian saat hari pelaksanaan pemungutan Suara di TPS, Kenly mengatakan, akan ada pemilih yang masuk kategori Daftar Pemilih Khusus (DPK) yang datang memilih di TPS wajib menunjukan KTP-el.
“Pemilih yang tidak terdaftar di DPT maupun DPTB akan ada pemilih khusus di TPS dengan menggunakan KTP-el,” tandasnya.