Example floating
Example floating
HUKRIMKotamobagu

Sat Lantas Tilang Plat Merah Dilapis Nopol Hitam

×

Sat Lantas Tilang Plat Merah Dilapis Nopol Hitam

Sebarkan artikel ini

Operasi Zebra tengah dilakukan Satlantas Polres Kotamobagu.

Kotamobagu, detiKawanua.com – Sabtu (8/10/2022) siangbtadi, Sat Lantas Polres Kotamobagu, kembali menggelar Operasi Zebra ke 6 hari.

Kali ini, lokasinya di Kelurahan Kotamobagu, Kotamobagu Barat, tepatnya di pusat pertokoan.

Menariknya, tak sedikit unit beroda dua dan pat yang berhasil terjaring. Namun yang menonjol pelanggaran tak menggunakan helm.

Bahkan, salah satu kendaraan beroda empat, plat merah yang sengaja dilapisi nomor polisi (Nopol) plat hitam.

Akan tetapi, pasca plat merah tersebut terjaring, pengendaranya pun langsung tak berada di tempat, sengaja meninggalkan mobil.

Operasi tersebut, dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Polres Kotamobagu, yakni Iptu Shirley Betzi D Mangelep, bersama KBO Iptu Agus.

Iptu Agus sendiri, saat menjaring mobil dinas yang bernopol plat merah yang tertutup dengan plat hitam, tetapi milik Pemkab Bolmong karena Kode akhirnya adalah ‘D’, ia menegaskan. “Kalau plat merah, diharapkan jangan sengaja menggantinya dengan nopol yang lain,” ucap Agus.

Dirinya bersama pihak-pihak terkait pun, tak segan untuk menindak. “Namanya pelanggaran kasat mata, tentunya akan kami tindaki, seperti plat merah yang pakai plat hitam itu,” tegasnya.

Pun ia memberi imbauan pada semua pengendara. “Tolonglah pakai helm, dan lengkapi surat-surat kendaraan disaat berkendara, karena semua itu demi pengendara dan untuk menjalankan aturan lalu lintas,” ungkap Agus. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *