Example floating
Example floating
SULAWESI UTARA

Gubernur Olly Temu Kangen Dengan Masyarakat Kaiya, Sekaligus Bantu 10 Sapi dan Uang Tunai

×

Gubernur Olly Temu Kangen Dengan Masyarakat Kaiya, Sekaligus Bantu 10 Sapi dan Uang Tunai

Sebarkan artikel ini

Bolmong, detiKawanua.com –  Gubernur Sulut Olly Dondokambey secara marathon melangsungkan di Kabupaten Bolmong pada Senin (25/02) siang hingga sore tadi, sebelumnya menghadiri Sidang Sinode Jemaat GMIBM di Desa Tungoi Kecamatan Lolayan, kemudian lanjut ke Desa Kaiya Inobonto untuk meresmikan sekaligus penandatanganan prasasti Gereja Masehi Injil Bolmong (GMIBM) Jemaat Efrata Kaiya.

Dalam sambutannya gubernur menungkapkan permohonan maafnya yang pada sebelumnya belum sempat menghadiri undangan jemaat karena berhalangan kegiatan di Jakarta bersama Pak Presiden Joko Widodo, sehingga baru bisa menyempatkan diri sekaligus melepas kerinduan bersama masyarakat Desa Kaiya.

“Untuk itu saya akan berikan bantuan 10 ekor Sapi bagi kelompok jemaat gereja dan uang tunai 10 Juta Rupiah untuk gereja,” kata gubernur.

Ungkapan syukur dan terima kasih juga disampaikan Gubernur Olly kepada masyarakat dan jemaat Efrata Kaiya atas undangan dan bersama-sama bersinergitas dengan Pemerintah Provinsi Sulut.

“Terima kasih atas apa yang di upayakan oleh jemaat Efratah, oleh karenabya marilah kita bersatu untuk kemajuan Negara Indonsesia nanti,” tandasnya.

Hadir mendampingi gubernur saat itu, Bupati Minahasa Royke O.Roring, Kepala Dinas Perkebunan Sulut, Refly Ngantung, Kadis Pertanian Peternakan, Novly Wowiling, Anggota DPRD Provinsi Sulut, Rocky Wowor.

(IsJo)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *