Example floating
Example floating
SULAWESI UTARA

AMMDM Sukses Digelar, Wagub Katakan ini Pelajaran Untuk Atasi Bencana

×

AMMDM Sukses Digelar, Wagub Katakan ini Pelajaran Untuk Atasi Bencana

Sebarkan artikel ini
Manado, detiKawanua.com -Wakil Gubernur Sulut, Steven Kandouw dalam menutup seluruh rangkaian kegiatan Asean Ministrial Meeting on Disaster Management (AMMDM) ke 4 tahun 2016 yang digelar di GKIC Manado mengatakan rasa syukur acara tingkat Internasional itu bisa sukses, diimana kegiatan tersebut dapat meningkatkan sendi kehidupan masyarakat, banyak pelajaran yang didapat bagaimana dalam menghadapi bencana yang datang tiba-tiba.
“Sulut sendiri sangat siap menghadapi iven internasional karena terbukti banyak kegiatan internasional telah sukses dilaksanakan. Kepada para peserta kegiatan AMMDM saya berterima kasih telah datang dan menikmati suasana Sulawesi Utara,” ungkap Kandouw.
Sementara itu melalui Kepala Badan Penanggulangan bencana RI, Willem Rampangiley dalam sambutannya menyatakan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mensukseskan acara ini, baik pemerintah provinsi Sulut, para anggota AMMDM, BNPB Pusat dan daerah serta masyarakat Sulut yang telah mendukung acara ini.
“Penanggulangan bencana bersifat stakedholders, dengan adanya kegiatan ini bisa lebih menyadarkan dan memberi pelajaran bagi masyarakat agar tanggap dalam menghadapi bencana jika terjadi,” terang Willem.
Rep/Editor: IsJo

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *