Jakarta, detiKawanua.com – Jadi asal jangan marah-marah terus gubernurnya ya. Bilangin itu.
yang belakangan ribut karena pengalihan aset lahan Kemayoran yang akan
ditempati untuk Wisma Atlet tak kunjung selesai. Menurutnya, lebih baik
Ahok memaksimalkan upaya pembangunan daripada marah-marah.
“Setiap perayaan pesta olahraga, haruslah membangun infrastruktur dan sarana olahraga yang monumental,” kata JK.
Selain menyentil Ahok, JK menyampaikan apresiasinya pada Gubernur Sumatera Selatan Alex Noerdin yang kerap mengajukan diri agar provinsinya menjadi tuan rumah pesta olahraga. Hasilnya, pembangunan infrastruktur olahraga di daerah mereka berkembang seperti pembangunan stadion Jaka Baring untuk Sea Games XXVI 2011.
Sayangnya dalam acara itu hanya dihadiri oleh Menpora Imam Nachrowi dan Gubernur Sumatera Selatan Alex Noerdin tanpa Ahok. Ia berharap tahun ini Indonesia tak hanya sukses dalam pelaksanaan tetapi juga menuai prestasi.
“Walau penyelenggaran sukses tapi prestasi tak penuh harapan tentu akan kecewa masyarakat dan kita semua. Karena itu kedua hal harus jadi upaya sejajar dan secara bersamaan kita tingkatkan,” pungkasnya.
Dulu saat Indonesia pertama kali digelar tahun 1962, Presiden Soekarno membangun Gelora Bung Karno (GBK) untuk menyukseskan acara tersebut dan terus terkenang hingga sekarang. (*/vkg)