Example floating
Example floating
SULAWESI UTARA

Tragedi Kebakaran Invis, Inul Sebut Pihaknya Belum Mau Bicara Nominal Ganti Rugi

×

Tragedi Kebakaran Invis, Inul Sebut Pihaknya Belum Mau Bicara Nominal Ganti Rugi

Sebarkan artikel ini
Inul Daratista dan Walikota Manado GS Vicky Lumentut saat Meberikan Penjelasan kepada Awak Media, Jum’at (30/10). /Arman

Manado, detiKawanua.com – Penyanyi Dangdut Inul Dharatista hadir di Kantor Walikota Manado, Jumat (30/10) sekitar pukul 10.00 Wita, guna memberikan penjelasan resmi antara hubungan Pemerintah Kota (Pemkot) Manado dengan pihak Inul atau Inul Family KTV selaku penanggung jawab tempat karaoke Inul Vizta (Invis) Manado, pada tragedi kebakaran Invis yang merenggut 12 korban jiwa dan setidaknya 70 korban lukan-luka.

Tragedi pilu yang terjadi di akhir pekan (25/10) lalu, membuat Inul dan rekan-rekan lainnya harus leading ke Manado dan menemui beberapa korban kebakaran pada salah satu usahanya (Iinvis-red). “Sebagai seorang pengusaha ini adalah resiko bagi saya. Bisnis ini baik untuk orang banyak, agar bisa membangun inspirasi orang banyak,” tutur Inul, yang didamping Walikota Lumentut dan jajaran Pemkot Manado.

Inul juga menjelaskan, jika ada beberapa lembaga seperti Yudikatif atau Legistalatif yang memanggil dirinya guna menghimpun informasi atau keterangan, dirinya siap untuk memenuhi panggilan tersebut. “Sebagai warga negara yang baik, saya siap menjadi saksi bila dipanggil untuk mengumpul informasi,” tukasnya.

Soal ganti rugi yang saat ini menjadi wacana hangat pada tragedi Invis, nampaknya Inul enggan berkomentar banyak. Karena menurutnya, situasi saat ini sedang berduka dan tak pantas untuk berbicara soal ganti rugi. “Kami belum membicarakan nominal untuk ganti rugi, karena saat ini kami masih suasana berduka. Kita masih tahap pembicaraan. Masih ada satu bahkan beberapa hari untuk berproses dalam mengetahui apa kemauan keluarga korban,” katanya.

Meski begitu, pihak Inul maupun penanggung jawab Invis Kota Manado (Inul Family KTV-red), bakal membuat sekertariat untuk menjadi pusat informasi dari keluarga korban terkait penanganan kasus dari tragedi Invis.

Sekertariat itu dibentuk, menurut pihaknya, dikarenakan Inul merupakan salah satu selebriti yang terikat kontrak dengan berbagai acara. Alhasil, dirinya (Inul, red) tak bisa bertahan terus di Manado. Dan akan kembali di saat diperlukan.

“Saya berterima kasih kepada pak Walikota Manado yang telah memberikan santunan kepada para korban. Pak Walikota juga sudah sangat membantu kami semaksimal mungkin seperti penanganan pada korban,” tandas Inul Dharatista, selaku pemilik Invis.

Sementara itu, Walikota Manado GS Vicky Lumentut mengatakan, terima kasih atas inisiatif pihak Invis yang akan mebuat Sekertariat untuk tragedi ini. “Semoga sekertariat yang dibentuk bisa jadi tempat informasi keluarga korban yang ada,” kata Lumentut. (Arman Soleman)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *