MINSEL, detiKawanua.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa Selatan (Minsel) dibawah kepemimpinan Bupati Franky Donny Wongkar, SH (FDW) bersama Unsur Forkopimda Minsel dan jajaran Pemkab Minsel meninjau percepatan vaksinasi di Kecamatan Tompasobaru, Selasa (05/04/2022) hari ini.
Turut hadir kapolres Minsel AKBP C. Bambang Harleyanto, S.IK, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Minsel Stefanus D.N. Lumowa, SE, Mewakil Kejari Minsel Kasie Intelijen Aldi Hermon, SH., MH., serta jajaran Pemkab Minsel.
Kegiatan yang dipusatkan di Desa Tompasobaru 1, Desa Tompasobaru 2 tersebut, selain Vaksinasi Massal dari Usia anak hingga lansia juga dilaksanakan Penjaringan Katarak kerjasama antara Pemkab Minsel (DINKES) dengan Rumah Sakit Mata Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), dan Pemasangan Implan Gratis.
( Vandytrisno/**)








