Example floating
Example floating
BOLMONG RAYABOLTIM

Masa Orientasi, Ratusan Bakal CPNS Boltim Mulai Masuk Kantor

×

Masa Orientasi, Ratusan Bakal CPNS Boltim Mulai Masuk Kantor

Sebarkan artikel ini

Boltim, detiKawanua.com – Ratusan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Kabupaten Bolaaang Mongondow Timur (Boltim), yang lulus seleksi pada formasi tahun 2021 Tahun kemarin. Mereka sebanyak 153 orang memulai aktivitas berkantor dengan status magang atau masa orientasi selama 1 bulan.

Terkait adanya Ratusan bakal CPNS tersebut, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Boltim, Rezha Mamonto, mengatakan, sebelum sepenuhnya menjadi PNS, bakal CPNS ini melakukan pengenalan lingkungan kerja “Tujuannya, untuk mengenali tempat kerja, mulai dari uraian tugas pokok dan fungsi SKPD” terangnya, Selasa (8/2/2022).

Masa magang ini juga nantinya kata Rezhah, bisa menjadi ajang agar mereka saling kenal-mengenal satu sama lain baik dengan teman sekantor maupun atasan, itulah salah-satu adanya magang bagi bakal CPNS. “Mengenali atasan dan teman-teman sekantor dan lebih khusus mempelajari disiplin PNS,” jelas Rezha.

Sementara, Kepala Bidang Mutasi Promosi Pengadaan dan Pemberhentian dan informasi BKPSDM Boltim, Devie Mokoginta, SE menuturkan bahwa, saat ini pihaknya masih menunggu penetapan Nomor Induk Pegawai (NIP) dari Badan Kepegawaian Negara (BKN).

“Sambil magang selama sebulan, ini juga untuk pengusulan NIP yang sementara berproses, karena nantinya TMT mereka mulai 1 Maret 2022, untuk CPNS 80 persen,” beber Devie.

Ia meminta, kepada seluruh bakal calon PNS Boltim yang mengikuti masa orientasi atau magang wajib mengutamakan disiplin dan loyalitas. “Pada dasarnya harus diutamakan disiplin, loyalitas. Dan untuk lebih mengenal lingkungan kerja, segera beradaptasi dengan rekan kerja di kantor,” tuturnya.

Diketahui, jumlah bakal calon PNS dari tenaga Kesehatan sebanyak 46 orang, tenaga teknis 108, dengan jumlah keseluruham 154, namun 1 orang meninggal dunia.
Sumber : BKPSDM Boltim.

(Fidh)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *