Example floating
Example floating
BERITA TNI

Satgas TMMD Bagikan Masker Kepada Anak-anak Yang Sedang Bermain

×

Satgas TMMD Bagikan Masker Kepada Anak-anak Yang Sedang Bermain

Sebarkan artikel ini

Semarang, detiKawanua.com – Sertu Heri Roffi di sela-sela kegiatannya mengikuti program TMMD Reg-110 Kodim 0714/Salatiga, Saat mau pulang dari lokasi TMMD menyempatkan waktunya untuk menghampiri anak-anak yang sedang asyik main layang-layang di Desa. Ketapang Kec. Susukan Kab. Semarang, Kamis (11/03/21)

Maklum yang namanya anak-anak yang tengah asyik bermain kadang melupakan faktor kesehatan dan keselamatan.

Seperti yang dilakukan oleh Dody (11) dan Riza(10) yang keduanya adalah warga Dusun. Karangasem, tengah asyik bermain layang-layang tanpa memakai masker.

Sertu Heri Roffi menghampirinya sambil bercanda menghimbau kedua anak tersebut untuk rajin memakai masker saat bermain.

Selain memberi himbauan, sertu Heri Roffi membagikan masker kepada kedua anak tersebut yang langsung di kenakannya seraya keduanya mengucapkan terima kasih kepada Sertu Heri. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *