Example floating
Example floating
Example 728x250
HEADLINENASIONALPOLITIK/PEMERINTAHANSULAWESI UTARA

Terobosan Gubernur Olly Di Sektor Perikanan, Menteri KKP Langsung Agendakan Turun Ke Sulut

×

Terobosan Gubernur Olly Di Sektor Perikanan, Menteri KKP Langsung Agendakan Turun Ke Sulut

Sebarkan artikel ini

(foto:ist)

Jakarta, detiKawanua.com – Berbagai upaya untuk meningkatkan volume ekspor komoditas unggulan Sulawesi Utara, khususnya di sektor perikanan intens dilakukan Gubernur Olly Dondokambey.

Sebagai tindak lanjutnya, Olly langsung menemui Menteri Kelautan dan Perikanan RI (KKP) Ir Sakti Wahyu Trenggono di Jakarta, pada Selasa (23/02/2021).

Olly secara khusus membahas Industri perikanan di Sulut, berikut rencana ekspor.

Seperti diketahui, untuk memantau langsung potensi perikanan di Sulut, pada awal Maret 2021 mendatang, Menteri KKP akan berkunjung ke Sulut.

Pertemuan yang dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19 itu, Olly didampingi Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Provinsi Sulut, Rocky Wowor.

“Pada pertemuan itu, Pak Gubernur Olly dan Menteri Trenggono membahas sejumlah poin penting. Yakni tentang perkembangan industri perikanan di Sulut. Khususnya tentang peluang bertambahnya nilai ekspor komoditi perikanan Sulut, yang sejauh ini telah menyasar sejumlah negara diantaranya Jepang,” ungkap Kabag Biro Admin Setdaprov Sulut, Christian Iroth.

Sebagai daerah yang kaya dengan sumber daya alam perikanan. Sulut memiliki letak yang sangat strategis di Asia Pasifik.

“Potensi inilah yang harus dikembangkan, dan Pak Gubernur Olly berupaya agar ada terobosan yang dapat dilakukan salah satunya dengan sinergitas,” tandasnya.

“Pak Menteri KKP Trenggono menyebutkan akan melihat langsung, dengan melakukan kunjungan kerja bersama jajaran KKP ke Sulut. Ini menjadi peluang untuk memajukan industri perikanan di Sulut. Pak Menteri juga memiliki agenda penting lainnya,” sebut Iroth.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.