Example floating
Example floating
NUSA UTARASANGIHE

Sangihe Siap Bersaing Dalam Lomba Inovasi Daerah “New Normal Live”

×

Sangihe Siap Bersaing Dalam Lomba Inovasi Daerah “New Normal Live”

Sebarkan artikel ini

Tahuna, detiKawanua.com – Lomba Inovasi Daerah dengan tema “Penyiapan Tatanan Normal Baru Produktif dan Aman COVID-19” akan digelar dalam penyiapan dan rencana pelaksanaan tatanan normal baru produktif dan aman COVID-19.

Sekertaris Daerah Kabupaten Kepulauan Sangihe Herry Wolf yang ditemui sejumlah awak media mengatakan, Lomba Inovasi Daerah dilatarbelakangi oleh situasi di mana COVID-19 telah mengubah tatanan sosial dan ekonomi diseluruh dunia termasuk Indonesia. Kata Wolf.

Pemda Sangihe siap mengikuti kegiatan lomba inovasi daerah yang akan digelar Kemendagri dan bersaing dengan kabupaten lain yang ada di Indonesia.

Herry Wolf kembali memaparkan, ada tujuh sektor utama yang menjadi parameter penilaian dalam lomba tersebut, yakni pasar tradisional C-19, pasar modern C-19, restoran C-19, hotel C-19, perizinan dan pelayanan terpadu satu pintu (PTSP) C-19, tempat wisata C-19, dan transportasi umum C-19.

Sementara itu, tim penilai dalam lomba inovasi daerah, terdiri dari Tim Kemendagri, Kementerian Kesehatan, Kementerian Pariwisata, dan Gugus Tugas COVID-19.

“Kita segera bentuk tim kreatif untuk mendapatkan konsep yang inovatif dan penuh kreasi sesuai dengan sektor dan kriteria yang dilombakan,” kuncinya. (Js)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *