Example floating
Example floating
BITUNGSULAWESI UTARA

Dua Hari Menghilang, Pemetik Kelapa Bitung Berhasil Ditemukan

×

Dua Hari Menghilang, Pemetik Kelapa Bitung Berhasil Ditemukan

Sebarkan artikel ini

Bitung, detiKawanua – Menghilang selama dua hari, pemetik kelapa warga asal Kota Bitung, berhasil ditemukan dalam keadaan selamat dihutan duasodara, minggu 03 mei 2020.

Mendapat laporan telah terjadi peristiwa yang membahayakan jiwa manusia, Basarnas Manado langsung berkoordinasi terkait informasi masyarakat bahwa seorang pemetik kelapa hilang di hutan dua sodara sejak jumat 01 mei 2020, karena tersesat.

Korban bernama Sintinuwo Salamate berusia 54 tahun. Dimana korban diketahui berangkat kerja hari jumat jam enam pagi. dan sejam kemudian korban ketemu dengan pemilik kebun kelapa memberitahukan ingin memetik kelapa.

Namun korban yang baru seminggu bekerja sebagai pemetik kelapa ini, diperkirakan salah mengambil jalur kelokasi tempat kerja.

Tim Sar gabungan terdiri dari Basarnas, TNI, POLRI, pemerintah setempat bersama keluarga korban.

Tim dibagi menjadi tiga kelompok, agar korban bisa segera ditemukan, dimana tim menyisir dilokasi yang dicurigai dilalui korban menuju lokasi tujuan korban.

Setibanya dilokasi, tim hanya menemukan tiang sama lewang yang ditinggal setiap hari di lokasi tempat kerja, namun keberadaan korban nihil tanpa tanda-tanda. Namun setelah pukul 11 wita, korban akhirnya ditemukan dalam keadaan selamat tidak jauh dari lokasi tempat kerjanya.

Menurut korban, mengaku “memang saat itu kita berangkat kerja dan ketemu sama pemilik kelapa dan melapor, namun belum sampai lokasi kita salah ambil jalur sehingga kita kesesat di jalan. Sementara makanan bekal yang sudah dibawa dari hari jumat sampai kemarin sudah habis, jadi kita ikut terus jalur setapak, kita sempat ketemu orang yang ingin berkebun”.

Korban langsung di bawa ke Rumah Sakit Manembo – Nembo guna mendapat perawatan lebih lanjut, dikarenakan kondisi korban mengalami dehidrasi berat.

Kepala kantor Basarnas Manado Suhri N Sinaga, mengucapkan terimakasih kepada seluruh tim yang terlibat serta ikut membantu pencarian korban, sehingga ditemukan dalam keadaan selamat, dan sampaikan salam hormat kami kepada pimpinan teman teman semua yang sudah ikut serta dalam pencarian ini.(*)irz.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *