Bolmong, detiKawanua.com – Kegiatan tersebut juga dalam rangka menyambut Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-51, tanggal 12 November mendatang, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow (Bolmong) menggelar jalan sehat dan senam zumba bersama.
Jalan Sehat dan Senam Zumba tersebut, dipimpin langsung oleh Bupati Bolmong Hi Salihi B Mokodongan, serta turut dihadiri Pj Sekertaris Daerah dan Pimpinan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SPKD) Bolmong.
Jalan sehat ini mengambil start dari pintu gerbang kantor bupati dan finis di halaman kantor Dinas Kesehatan Kabupaten Bolaang Mongondow di Jalan Pejuang Kesehatan Desa Lolak, Jumat (6/11) kemarin.
Menurut Kabag Humas Rafiah Dilapanga, sebagaimana tema HKN ke-51 ‘Generasi Sehat Siap Membangun Negeri’, maka jalan sehat serta senam sehat ini kedepannya akan dijadikan agenda rutin oleh seluruh SKPD yang ada di Pemkab Bolmong.
“Jalan sehat ini baik untuk kesehatan. Terlebih untuk Aparatur Sipil Negara (ASN) Lingkup Pemkab Bolmong,” terang Rafiah.
“Hal ini juga sebagaimana yang disampaikan oleh Bupati Salihi Mokodongan,” pungkasnya. (Adv/Try)













