Boltim, detiKawanua.com – Bupati Kabupaten Bolaang mongondow timur (Boltim), Sam Sachrul Mamonto S.Sos pimpin peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Boltim, ke-13 tepat dilapangan Kantor Bupati pada Rabu (22/07) pagi tadi.
Bupati dalam sambutannya, menyampaikan bahwa masa depan Kabupaten Boltim berada dalam genggaman kita, karena kita semua, yang akan merubah tantangan dan rintangan menjadi peluang.
“Memang tidak semudah membalikkan telapak tangan. Olehnya, mari tingkatkan disiplin serta semangat kerja profesionalitas dan kerja tuntas sebagai abdi negara yang merupakan penggerak roda birokrasi daerah ini. Saya merasa berada ditengah orang-orang hebat dan profesional,” jelas Bupati.
Disamping itu, mengingatkan kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk selalu menjaga sumpah janji abdi negara. “Perlu diingatkan kembali, karena hingga hari ini dinilai tidak sedikit abdi negara yang tidak mengerti isi dan makna dari sumpah janji seorang PNS,” tegas Bupati.
(Fidh)