Manado, detikawanua.com – Kembali terpilih sebagai Ketua DPW InWECNA Sulut untuk periode 2024-2029, Ns Faris Sindring S.Kep, M.Kep tingkatkan pelayanan berbasis kesehatan masyarakat (kesmas).
Ns Faris Sindring kembali dipercaya untuk memimpin Dewan Pengurus Wilayah Himpunan Perawat Luka, Enterostomal, Stoma dan Kontinensia Sulawesi utara (DPW InWECNA Sulut) periode 2024 – 2029.
Pada Musyawarah Wilayah (Muswil) yang digelar di Aula Akper Rumkit Teling, Manado, Sabtu malam, 20 Januari 2024, Faris Sindring unggul jauh dari 3 calon lainnya dalam pemilihan ketua.
“Terima kasih banyak untuk teman-teman, masih mempercayai saya untuk memimpin rekan rekan perawat InWECNA Sulut,” ujarnya.
Disampaikan pria yang bertugas di RS Kandouw Manado ini, dirinya berkomitmen untuk pengembangan SDM Keperawatan dalam Bidang Wound Enterostomal dan Kontinensia serta program Pengabdian ke Masyarakat sebagai program utamanya meningkatkan pelayanan kesehatan masyarakat serta kesejahteraan perawat yang terhimpun di InWECNA Sulut.
“Untuk periode kedua ini visi kita Program utama adalah pengembangan SDM Keperawatan dalam Bidang Wound Enterostomal dan Kontinensia dan program pengabdian ke masyarakat melalui peningkatan layanan berbasis kesehatan masyarakat terkini untuk mengembangkan UMKM dalam profesi,” terangnya.
Lebih lanjut, banyak program-program pelayanan masyarakat InWECNA Sulut yang akan terus dilanjutkan, ditingkatkan dan dikembangkan.
Salah satunya, program roadshow bakti sosial 50 tempat yang pada periode 2019 – 2024 berhasil memberikan dampak langsung bagi kesehatan masyarakat.
“Tentunya program roadshow baksos akan terus berlanjut, sebagai bentuk pengabdian kami perawat, terhadap masyarakat,” lanjutnya.
Di mana, untuk memberikan pelayanan kesehatan masyarakat dengan jangkauan yang lebih luas di Sulawesi Utara, Faris Sindring telah merancang program unggulan lainnya.
“Kita akan fokus kedepan untuk menghadir program baru, safari pengabdian masyarakat InWECNA Sulut,” jelasnya.
Program Safari pengabdian masyarakat, diharapkan akan dapat menjangkau masyarakat luas, khususnya masyarakat kurang mampu yang sangat membutuhkan pelayanan kesehatan terkini.
“Untuk program safari, nantinya akan menyasar masyarakat kurang mampu, terlebih di daerah perifer yang jauh dari akses kesehatan, tentunya dengan cakupan yang lebih luas tidak terbatas 50 titik,” ujarnya.
Diharapkan, program-program yang dicanangkan akan dapat memberikan dampak bagi kesehatan masyarakat yang ada di Sulawesi Utara.
“Kami juga akan terus menjalin komunikasi dengan lembaga serta organ profesi untuk terus sama-sama mengembangkan program kemasyarakatan ini sehingga dapaknya betul-betul dirasakan,” ujarnya.
Acara muswil InWECNA Sulut sendiri dibuka oleh Ketua DPW PPNI Sulut, Ns Suwandi Idrak Luneto S.Kep, M.Kes.
Seusai pemilihan, Ketua terpilih Ns Faris Sindring langsung dilantik oleh Ketua DPP InWECNA Dr Suriadi, MSN.,PhD.,AWCS yang diwakili oleh Ketua Departemen Bidang Kredensialing Ns Alimudin S.Kep, M.Kep. b.A*