Example floating
Example floating
SULAWESI UTARA

Semarak SULUT EXPO Di Ibukota Negara, OD-SK Bawa Sulut Lebih “Mendunia”

×

Semarak SULUT EXPO Di Ibukota Negara, OD-SK Bawa Sulut Lebih “Mendunia”

Sebarkan artikel ini

Jakarta, detiKawanua.com – Perdana dan merupakan sejarah bagi Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), pegelaran Sulut EXPO 2019 yang motori Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulut dibawah kepemimpinan Gubernur Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Steven Kandouw (OD-SK) dengan selain menonjolkan bermacam potensi asli daerah di 15 Kabupaten Kota, juga membuka ruang sebesar-besarnya bagi pelaku usaha dalam berinvestasi dengan berbagai macam kemudahan yang sesuai mekanisme/regulasi aturan yang berlaku, melalui Gubernur Olly pada Kamis (26/09) siang pun tadi telah membuka kegiatan tersebut dan akan berlangsung selama tiga hari kedepan (tanggal 26-29 September) yang bertempat di Gedung Smesco Exhibition and Convention Hall Jl. Gatot Subroto Jakarta.
Gubernur mengungkapkan alasan dasar pelaksanaan kegiatan tersebut berlangsung di Jakarta, karena selain bentuk dari promosi juga merupakan Pintu Gerbang Pasific yang kini hingga nantinya, lebih dikenal dikanca nasional dan internasional.
“Selain siap sebagai pintu gerbang pasific Infonesia juga pada nantinya menjadikan investasi Sulut bekembang dengan cepat,” terang Olly.

Diharapkannya, dengan adanya momentum Sulut Expo yang berlangsung selama tiga hari kedepan ini, modal para investor baik dari dalam dan luar daerah dapat tertanam di Provinsi Sulut.  Setidaknya ketika datang mengunjungi Sulut Expo, para investor bisa melihat dan tertarik akan potensi peluang usaha.
“Dengan mereka berinvestasi, tentunya hal itu akan berdampak pada pertumbuhan ekonomi Sulut. Begitupun dengan ditetapkanya KEK pariwisata Sulut oleh pemerintah pusat dan 5 destinasi unggulan, membuat Sulut lebih percaya diri untuk menjadi Pintu Gerbang Pasifik,” ujar gubernur yang dengan rasa optimis mengungkapkan Sulut terus bersiap dan melakukan pembenahan.
Terpisah itu, Ketua panitia Sulut Expo 2019 yang juga merupakan Asisten III Setdaprov Sulut, Asiano Gamy Kawatu mengungkapkan bahwa kegiatan tersebut selain diikuti peserta dari SKPD Pemprov Sulut, juga terdapat peserta instansi SPKD 15 Kabupaten Kota, unsur Perbankan dan UMKM.
Hadir pada kegiatan itu, Wakil Gubernur Provinsi Sulawesi Utara,  Steven OE Kandouw, Ketua TP PKK Provinsi Sulut, ibu Rita Maya Dondokambey Tamuntuan, Wakil Ketua TP PKK Sulut Kartika Devi Kandouw Tanos, Sekretaris Daerah, Edwin Silangen, Ketua DWP Sulut Ivone Lombok, para perwakilan dari Duta Besar negara tetangga, serta para tamu dan undangan. Dimana pada kesempatan itu, oleh maskapai penerbangan Garuda Indonesia bersama Pemprov Sulut telah menandai kerjasama rute penerbangan perdana dari Manado ke Davao yang dibuka pada tanggal 27 September 2019.

(Mild70/*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *